Meningkatkan Imunitas Tubuh
Olahraga jalan kaki bisa mengurangi resiko terjangkit virus flu. Sebuah studi melacak 1.000 individu semasa musim flu dan menemukan pejalan kaki yang aktif selama minimal 30-45 menit/hari mengalami penurunan hingga 43% keluhan sakit, termasuk infeksi saluran pernapasan.
Studi tersebut juga menunjukkan, meski pejalan kaki aktif tersebut sakit, gejalanya menjadi lebih ringan dibandingkan dengan mereka yang kurang bergerak.
Meningkatkan Energi
Sering merasa malas karena terus menerus di rumah saja selama pandemi? Baik berjalan kaki indoor atau dengan treadmill terbukti lebih efektif meningkatkan energi dibandingkan meneguk secangkir kopi. Ini karena aktivitas jalan kaki meningkatkan aliran oksigen di dalam tubuh. Kadar hormon energi seperti kortisol, epinefrin, dan norepinefrin juga turut terdongkrak.
Memicu Metabolisme Tubuh
Jangan biarkan penurunan aktivitas new normal menyebabkan sindrom metabolik pada tubuh. Jika tubuh jarang bergerak, efek sindrom metabolik akan meningkatkan risiko hipertensi, diabetes, dan lemak seputar tubuh. Kabar baiknya, jenis olahraga kardio sangat efektif melawan penurunan metabolisme tubuh, bahkan melawan efek sindrom metabolik. Semakin intens olahraga jalan kaki, semakin efektif pula metabolisme tubuh bekerja.
Membuat Mood Gembira
Hati yang gembira adalah obat yang mujarab, terutama untuk melawan virus penyakit yang belum ditemukan pengobatannya. Jalan kaki bisa mengurangi gejala kecemasan, depresi, dan perasaan negatif. Selain itu, aktivitas jalan kaki bisa meningkatkan rasa percaya diri. Cukup 30 menit atau tiga sesi jalan kali selama 10 menit setiap harinya untuk memperbaiki mood Anda.
Memperbaiki Kualitas Tidur
Imunitas tubuh hanya bisa bekerja maksimal jika didukung banyak hal, salah satunya adalah istirahat cukup. Jika Anda mengalami kesulitan tidur atau tidur kurang dari 8 jam seharinya, coba saja olahraga jalan kaki yang terbukti bisa membuat tidur lebih pulas. Riset menemukan kaitan antara pejalan kaki aktif dengan kualitas tidur yang lebih baik. Bahkan, untuk kasus insomnia, jalan kaki juga membantu meringankan sindrom sulit tidur.
Minim Risiko
Olahraga jalan kaki merupakan salah satu jenis olahraga yang paling minim risiko, termasuk pada masa pandemi. Jalan kaki bisa dilakukan secara nyaman di daerah perumahan masing-masing, atau di lokasi/area terbuka yang lebih aman dan rendah risiko penularan virus. Sambil berjalan kaki dan mengenakan masker, pastikan Anda selalu memilih lokasi olahraga yang jauh dari keramaian.
Olahraga Sehat Paling Murah
Sedikit atau banyak, kondisi finansial memang menjadi isu yang melanda banyak individu selama pandemi. Kabar baiknya, jalan kaki bisa jadi solusi olahraga paling murah tanpa harus mengeluarkan biaya banyak. Olahraga jalan kaki bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja, tanpa fasilitas khusus.
Selain menjalani aktivitas olahraga, seperti jalan kaki, bersama keluarga dan orang-orang tercinta, selalu ingat untuk menjaga kebersihan diri setiap saat. Sedia Lifebuoy Hand Sanitizer saat Anda beraktivitas di luar rumah. Selain itu, selalu cuci bersih tangan sekembali dari luar dengan Lifebuoy Handwash dan air mengalir. Selamat berjalan kaki!